Lampung Timur Sukadana | Wisata Lampung Timur di Sukadana adalah wilayah Sukadana yang merupakan kecamatan atau ibukota dari Lampung Timur. Lampung Timur memberikan informasi wisata yang sekarang ini sedang ramai dibicarakan dan terbaru guna menyajikan info yang dibutuhkan masyarakat untuk mengetahui apasajakah tempat - tempat yang baru dan siap untuk dijadikan tempat wisata dan reakreasi keluarga.

Lampung Timur

Sunday, January 28, 2018

Pantai Kerang Mas, Lampung Timur

Lampung Timur

Pantai Kerang Mas.

Pantai Kerang Mas terletak di Desa  Muara Gading, Kecamatan Labuhan Maringgai. Pantai ini merupakan salah satu wisata andalan yang ada di Kabupaten Lampung Timur. Untuk sampai di pantai ini tidak membutuhkan waktu yang lama karena jalan yang ditempuh minim tanjakan dan jalan yang halus mempercepat lajur kendaraan. Pantai kerang mas ini memberikan keindahan yang tidak kalah dari pantai-pantai yang lain. Memberikan suguhan senja yang bagus pada saat sore hari.
Angin laut yang menambah suasana damai yang diberikan guna kenyamanan yang dapat diperoleh saat anda berada di Pantai Kerang Mas.





Pantai Kerang Mas memang belum banyak menyediakan wahanan seperti pantai-pantai yang lain. 
Namun, keadaan pantai tidak jauh beda indahnya dengan pantai-pantai yang lainnya. Diharapkan pantai ini dapat menjadi daerah wisata yang banyak memiliki peminat pengunjung dengan pesona pantai yang diberikan memberikan minat untuk mengunjungi. Selain, dapat menikmati keindahan pantai Pantai Kerang Mas juga terdapat tempat pelelangan ikan yang menjual ikan-ikan segar yang mungkin dapat membuat anda berminat untuk membelinya. Dipantai ini pun menyediakan pondik-pondokan bambu yang berada di pinggiran pantai yang menatap langsung ke bagian pantai. Pasir pantai yang halus birunya air laut ditambah suasana pantai yang damai. Membuat anda yang akan berkunjung ke pantai ini semakin betah untuk berlama-lama disini.


Share:

0 comments:

Post a Comment