Lampung Timur Sukadana | Wisata Lampung Timur di Sukadana adalah wilayah Sukadana yang merupakan kecamatan atau ibukota dari Lampung Timur. Lampung Timur memberikan informasi wisata yang sekarang ini sedang ramai dibicarakan dan terbaru guna menyajikan info yang dibutuhkan masyarakat untuk mengetahui apasajakah tempat - tempat yang baru dan siap untuk dijadikan tempat wisata dan reakreasi keluarga.

Lampung Timur

Monday, January 15, 2018

Seruit Kuliner Lampung

Sambal Seruit Lampung Punya


Di setiap daerah sudah pasti memiliki kuliner yang khas dari daerah tersebut. Contohnya Palembang khas sekali dengan pempek-pempeknya, Jakarta kerak telornya, dan Lampung khas dengan sambal seruitnya. Sambal yang satu ini banyak ditemukan di daerah Lampung apalagi dengan campuran tempoyak duriannya yang rasanya mantapp gilee bro. Sambal terasi ini biasanya menggunakan rampai sebab rasanya yang asam juga mengandung banyak air yang pastinya menambah kelezatan pada sambal. Biasanya sambal seruit di lampung ditambah dengan varian selera contohnya tempoyak durian, nanas dan juga mangga muda. Untuk kalian yang bertempat tinggal di luar Lampung apabila berkunjung jangan lupa untuk menyantap kudapan lezat Lampung yaitu Sambal Seruit khasLampung ini. Meskipun , di luar banyak yang menjual dan bisa membuat sambal seruit ini tetap saja paling mantap menyantapnya di Kota Lampung dengan campuran tempoyak durian yang menambah sensasi makan.

tempoyak yang sudah tercampur sambal



durian berpadu dengan sambal













Diatas adalah sebagian gambar yang ditampilkan untuk sambal seruit tempoyak. Sambal seruit tempoyak ini juga bisa dimakan dengan roti sebagai pengganti selai buah-buahan. Namun, kebanyakan rakyat Lampung memakan sambal ini dengan kuah masakan pindang atau ikan ikan yang lain. Rasa nya yang pedas dihasilkan dari cabai dan rasa asam dari buah rampai juga rasa manis yang ditimbulkan dari durian tempoyak nya. Perpaduan rasa yang sangat pas dan benar-benar mantap disantap berbarengan dengan kuah pindang yang panas ditambah dengan segelas jus jeruk manis. Untuk kalian yang ke Lampung jangan lewatkan untuk memakan sambal seruit yang satu ini. Dan jika kalian nanti berminat bolehlah untuk belajar membuat sambal seruit tempoyak durian Lampung punya.  
Share:

0 comments:

Post a Comment